10 TIPS menjadi Teknisi yang Mahir

Bookmark and Share
Untuk menjadi teknisi yang mahir yang paling utama adalah basic pengetahuan komputer, karena banyak teknisi yang tidak memiliki basic dasar komputer yang kuat, sehingga yang terjadi adalah dilapangan lebih cenderung menggunakan teknik yang gampang ( install ulang ) yang lebih mudah untuk dikerjakan.
Teknisi yang mahir akan memberikan banyak solusi kepada custumer dengan beberapa alternatif penyelesaian sehingga handingnya adalah tidak ada install ulang komputer, ini sangat diperlukan keahlian khusus untuk menjadi teknisi yang mahir ( butuh pengalaman yang bertahun ).
Ada berapa Tips menjadi teknisi yang mahir diantaranya :
  • Belajar dari semua pengalaman, mencatat setiap kejadian yang ada pada waktu perbaikan komputer.
  • Menghindari Install ulang komputer selama tidak terjadi eror system yang sangat berat, selama masih bisa diselesaikan jangan pake install ulang.
  • Memberikan solusi yang masuk akal kepada user, baik spart yang dipakai, umur spart, dan kualitas spart sehingga akan diketahui ketahananya.
  • Memberikan pembanding dalam memberikan solusi dalam perbaikan.
  • Memberikan garansi kepada user setelah proses trouble shooting selesai dan memberikan masukan kepada user dalam penanganan masalah yang akan datang.
  • Menyelamat data lebih dahulu ( back up data ) sehingga pekerjaan akan aman, bila terjadi masalah pada proses perbaikan.
  • Mengecek kelengkapan yang ada dalam komputer baik hardware maupun software, ini dimaksudkan untuk menghindari komplin pada saat pekerjaan selesai.
  • Bekerjalah dengan hati, karena komputer butuh konsentrasi tinggi dan emosi yang terkendali dalam setiap perbaikan.
  • Bersihkan dahulu seluruh komponen dari debu maupun kotoran yang lain, karena debu akan sangat mengganggu proses aliran komponen satu ke komponen yang lain. sehingga denga kebersihan akan mudah menenukan kesalahan.
  • Selalu membaca bismillah pada saat bekerja dan alhamdulillah pada selesai pekerjaan.
Demikian 10 tips menjadi seorang teknisi yang mahir, hal yang terpenting adalah selalu menambah pengalaman serta menambah pengetahuan ( belajar ) baik dari komunitas, teman, buku, internet dll.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar